Review Sewa Apartemen Bulanan Co Living di Yukstay

6 komentar
J ika Kamu bukan berasal dari daerah Jabodetabek dan juga sekitarnya, mungkin mencari hunian di daerah ini akan terasa sangat menantang. Hal ini dikarenakan lingkungan yang asing hingga sulitnya untuk mencari satu persatu unit apartemen mana saja yang disewakan pemiliknya. Apalagi, jalanan yang mungkin belum terlalu Kamu kenal membuat Kamu frustrasi terlebih dahulu dengan kemacetannya. 

Hal inilah yang kemudian diatasi berkat kehadiran situs sewa apartemen YukStay.com. Di YukStay, Kamu bisa dengan mudah mencari hunian apartemen di berbagai daerah kota besar mulai dari Jabodetabek sampai Surabaya. Untuk mencari, Kamu tak perlu repot-repot survey langsung ke lokasi. Cukup nyalakan gadget Kamu dan pilih lokasi yang diinginkan maka platform properti ini akan memberikan daftarnya untukmu.

Apartemen Co Living dengan Harga yang Murah


Salah satu konsep hunian yang tengah in pada hari ini adalah co living yang mana Kamu dapat tinggal bersama orang lain dalam satu unit apartemen. Konsep hunian co living sendiri terinspirasi dari asrama mahasiswa yang di dalamnya terdapat beberapa orang dalam satu kamar. Dengan tinggal di apartemen co living, biaya sewa apartemen bulananmu pun akan menjadi lebih ringan.

1. Kalibata City

Apartemen yang terletak di daerah Kalibata, Pancoran, Jakarta Selatan ini mengusung konsep hunian co living. Dengan biaya sewa mulai dari Rp 1,4 jutaan/bulan untuk sewa 1 tahun, Kamu sudah memperoleh fasilitas berupa full furnished unit, fasilitas olahraga, koneksi internet via WiFi, dan juga gratis perbaikan. Fasilitas olahraga yang ditawarkan oleh apartemen Kalibata City yakni lapangan tenis dan juga playground untuk anak-anak. 

2. M-Town Residences
Apartemen M-Town Residences merupakan apartemen dengan konsep hunian co living yang ditawarkan dengan biaya sewa mulai dari Rp 1,6 jutaan saja per bulan untuk jangka waktu sewa 12 bulan. Sementara jika sewa hanya 3 bulan maka biayanya Rp 1,9 jutaan. Apartemen ini berlokasi di Jalan Gading Serpong Boulevard, Pakulonan Bar, Serpong Tangerang. 



Ada berbagai fasilitas yang akan Kamu dapatkan dari biaya sewa yang dikeluarkan. Kamu bisa mendapatkan fasilitas kolam renang, gym dan juga fasilitas keamanan yang bekerja 24 jam penuh. CCTV juga dipasang terus bekerja di berbagai titik lokasi penting apartemen untuk mengawasi keamanan para penghuninya. 

3. Springwood Residence
Apartemen Springwood Residence terletak di Panunggangan, Pinang, Tangerang City, Banten. Apartemen ini terletak di lokasi yang berdekatan dengan berbagai perusahaan-perusahaan besar di daerah Banten. Untuk sebuah hunian modern yang berdekatan dengan berbagai perusahaan besar, harga sewa dari apartemen ini cukup terjangkau. Kamu cukup mengeluarkan biaya Rp 2 jutaan saja untuk sewa selama 12 bulan. Sementara untuk sewa 6 bulan seharga Rp 2,1 jutaan. 

4. Prima Orchard Bekasi



Apartemen Prima Orchard Bekasi berlokasi di Jalan Raya Perjuangan Nomor 1, Harapan Baru, Bekasi Utara. Apartemen ini menawarkan konsep hunian dengan fasilitas lengkap seperti full furnished, fasilitas olahraga seperti gym dan kolam renang, serta gratis perawatan. Kamu bisa memperoleh seluruh fasilitas ini hanya dengan mengeluarkan biaya sewa yang sangat murah yakni Rp 1,1 jutaan/bulan untuk sewa selama 12 bulan.



5. Bassura City
Apartemen Bassura City memiliki luas setiap unitnya yakni 15 meter persegi. Berlokasi di South Cipinang Besar, Jatinegara, Jakarta Timur, apartemen ini disewa dengan biaya Rp 2 jutaan/bulan untuk durasi sewa 1 tahun. Kamu bisa mendapatkan fasilitas gym serta gratis WiFi di Bassura City apartemen. 

Jadi, ingin sewa apartemen sekarang juga? Kunjungi Yukstay.com sekarang juga

Sulis
Hai, saya Sulis! Seorang ibu dari raka-alya, suka travelling, pernah menjadi jurnalis di sebuah tv lokal di Jogja, bisa dihubungi di raka.adhi(at) gmail.com, sulistiyowatitri98(at) yahoo.co.id, atau t.sulistiyowati80(at)gmail.com

Related Posts

6 komentar

  1. Menarik juga konsep co-livingnya mbak. Untuk biaya, pas muncul di yukstay.com itu udah biaya yang dibebankan per orang, atau untuk satu kamar apartemen?

    BalasHapus
  2. Wah memudahkan sekali nih ya Mbak, apalagi tempatnya juga bagus semua begitu hehe

    BalasHapus
  3. Saya jadi pingin juga nih Mbak menyewa apartemen hehe. Soalnya bagus semua :D

    BalasHapus
  4. Wah lengkap banget nih Mbak. Terima kasih atas informasinya nih Mbak

    BalasHapus
  5. Saya suka banget nih Mbak sama tempat M-Town Residences. Entah kapan bisa ke sana hihi

    BalasHapus
  6. Biayanga lumayan mahal nih ya Mbak buat menyewa apartemen ini hehe

    BalasHapus

Posting Komentar